Airlanga Hartarto Capres, Sugawa Korry: 2024 Tahun Emas Bagi Partai Golkar Meraih Kemenangan

ARB di Garis Depan Pasang Badan

DENPASAR, MataDewata.com | Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, DR. I Nyoman Sugawa Korry, SE.,MM.,Ak.,CA., tegaskan kebulatan tekad Partai Golkar untuk mencalonkan Ketua Umumnya Airlangga Hartarto sebagai Calon Presiden (Capres) tahun 2024 mendatang. “DPD Golkar Provinsi se-Indonesia secara bulat, utuh dan berkeyakinan tinggi untuk mendukung Bapak Airlangga Hartarto sebagai calon presiden dari Partai Golkar tahun 2024,” ucap Sugawa Korry dalam keterangan persnya di Kantor Golkar Bali, Senin (14/2/2022).

Didampingi Sekretaris Watimbang, Anak Agung Ngurah Rai Wiranata, Wakil Ketua Golkar Bali Bidang OKK Dewa Suamba Negara, Wakil Sekretaris OKK Golkar Bali Kadafi, Wakil Ketua Golkar Bali Bidang Bappilu Komang Suarsana, dan Wakil Ketua Golkar Bali Bidang Infokom dan MPO Putu Iwan Karna, Sugawa Korry menyebut ada tiga alasan kuat mencalonkan Airlangga Hartarto sebagai Capres.

Alasan pertama, Airlangga Hartarto adalah sosok tokoh kader Golkar selaku ketua umum partai. Dimana secara organisasi melalui Munas, Rakernas dan Rapinnas termasuk pada tanggal 30 Januari 2022 di Semarang yang dihadiri oleh para Ketua DPD Golkar I telah memperteguh bahwa Airlangga Hartarto sebagai Calon Presiden yang diusung Partai Golkar. Kedua, semakin kutanya keyakinan Partai Golkar atas sosok Airlangga Hartarto yang dipandang masyarakat dan internal partai berhasil mengemban tugas pemerintah dalam penanganan Covid-19 maupun pemulihan ekonomi sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Baca juga :  Airlangga Hartarto Perintahkan Demer Fokus pada Kesehatan dan Ekonomi Masyarakat

Alasan ketiga, selain mempunyai kapasitas dan kapabilitas yang mempuni untuk berjuang dalam Pilpres 2024, dukungan juga diperkuat atas pernyataan Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar, Aburizal Bakrie (ARB) yang secara konkrit dan tegas berada di garis depan untuk pasang badan membela perjuangan Airlangga Hartarto sebagai Capres. “Ini membuktikan bahwa semua tokoh-tokoh senior kami berada dalam satu barisan yang rapat. Dukungan datang dari Dewan Pembina, Dewan Kehormatan, ada Dewan Pakar, Penasehat dan Dewan Kehormatan Akbar Tanjung,” imbuh Sugawa Korry.

Baca juga :  Hilangkan Bau Amis, Gus Adhi Turunkan Bantuan IPAL Pasar Kedonganan

Sekretaris Watimbang, Anak Agung Ngurah Rai Wiranata menambahkan, terkait pengukuhan Ketua DPP Golkar Airlangga Hartarto sebagai Capres telah melalui komunikasi yang baik dengan seluruh Ketua DPD I Golkar se-Indonesia. “Kami sudah bertemu dengan Ketua Dewan Pertimbangan yang tetap berpegang teguh. Hasil keputusan Munas Golkar dimana pada saat Munas dicalonkan Bapak Airlangga Hartarto sebagai calon presiden. Kedua dilanjutkan lagi dengan Rapimnas Golkar dan ketiga pertemuan baru, tanggal 30 di Semarang berkumpul Ketua DPD I dan beberapa DPD II dan petinggi Golkar sekaligus tetap memunculkan Bapak Airlangga Hartarto sebagai calon presiden,” tegasnya.

Lanjut mengatakan, dukungan tersebut bagaikan gayung bersambut, dimana DPD I Golkar Bali lanjut menugaskan kader dan pengurus hingga tingkat desa untuk segera bergerak. “Pengurus desa dan kelurahan komplit dengan administrasinya kita akan menggerakkan semua kader, karena sumber suara dari sana. Itulah kami harapkan kepada rekan-rekan di Partai Golkar untuk mulai bekerja keras, turun ke bawah karena itu yang dikehendaki oleh masyarakat kita di republik ini,” tegas Agung Wiranata.

Baca juga :  Kompak Lempar Handuk, NasDem Bali "Pecah Seribu"

Saat ditanya apakah Partai Golkar saat ini masih solid di tengah isu yang menerpa ketua umumnya? Sugawa Korry menegaskan, pihaknya mempunyai keyakinan yang besar dan tidak terusik dengan berbagai isu yang dikembangkan maupun berkembang di di masyarakat. Bahkan politisi asal Buleleng ini berkeyakinan kuat hadirnya Capres dari Partai Golkar lebih awal memberikan waktu yang cukup untuk terus menguatkan konsolidasi untuk kemenangan di Pilpres 2024 mendatang. “Tahun 2024 sebagai tahun emas bagi kesempatan Partai Golkar meraih kemenangan,” tandasnya lanjut menegaskan dalam dua bulan ke depan menuntaskan struktur partai hingga tingkat dusun “Jadi saatnya sekarang adalah tancap gas untuk Partai Golkar,” tutup Sugawa Korry. MD-9

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button