Kasus Positif Covid-19 Bertambah Satu Orang, Kesembuhan Pasien Capai 97,28 Persen

DENPASAR, MataDewata.com | Konsistensi penambahan kasus sembuh Covid-19 di Kota Denpasar secara otomatis meningkatkan prosentase kesembuhan pasien. Berdasarkan data resmi penanganan Covid-19 Kota Denpasar, Minggu (19/12/2021) kasus meninggal dunia kembali nihil. Kondisi ini dibarengi dengan penambahan kasus sembuh sebanyak delapan orang, sementara kasus positif bertambah hanya satu orang.

Berdasarkan data, secara komulatif kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar tercatat 37.938 kasus, angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Denpasar mencapai angka 36.907 orang (97,28) persen, meninggal dunia sebanyak 1.001 orang (2,64 persen) serta kasus aktif yang masih dalam perawatan sebanyak 30 orang (0,08 persen).

Baca juga :  Jajaran Pegawai Bapenda Denpasar Digembleng Cara Pemadaman Api
Ik/MD-PM-RSPR//19/2021/f1

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai menjelaskan, kendati kasus Covid-19 di Denpasar terus turun dan melandai namun penularan masih saja ditemukan. “Kondisi ini harus menjadi perhatian kita bersama, tidak boleh kendor dalam menerapkan protokol kesehatan, ujar Dewa Rai.

Pihaknya mengajak seluruh masyarakat untuk selalu waspada dan tidak lengah atas perkembangan kasus saat ini. Kembali diingatkan kepada seluruh masyarkat agar selama beraktifitas selalu mentaati protokol kesehatan (Prokes). “Jangan mengurangi kewaspadaan, titik-titik lengah kemungkinan menyebabkan tingkat kasus Covid-19 di Denpasar meningkat,” imbuhnya.

Baca juga :  Deteksi Kanker Sejak Dini, Ny. Antari Jaya Negara Ajak Para Wanita Rutin Lakukan Test IVA
Ik/MD-RSPR//4/2021/f1

Lebih lanjut Dewa Rai mengatakan, berbagai upaya terus dilaksanakan guna mendukung upaya penurunan zona resiko, didukung operasi yustisi Prokes, penyekatan, sosialisasi dan edukasi berkelanjutan secara rutin dengan menggunakan mobil calling atau door to door.

Selain itu, Pemkot Denpasar juga terus berupaya untuk memaksimalkan realisasi vaksinasi kepada masyarakat dan siswa. “Mohon kepada masyarakat untuk melakukan Prokes secara ketat. Kami juga mengajak masyarakat untuk mensukseskan vaksinasi Covid-19,” tandas Dewa Rai.

Baca juga :  Patroli Dialogis dan Sosialisasi Prokes di Desa Dauh Puri Kelod

Terkait upaya menekan angka kematian akibat Covid-19, Dewa Rai kembali mengingatkan masyarakat yang memiliki penyakit bawaan atau yang berada pada usia rentan untuk lebih disiplin menerapkan Prokes. “Hindari kerumunan, selalu gunakan masker dan sesering mungkin mencuci tangan setelah melakukan aktivitas,” tutup Dewa Rai. Suteja-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button