Melany Dian Risiyantie Nahkodai POSSI Denpasar Periode 2023-2027

Tingkatkan Prestasi Atlet Selam

DENPASAR, MataDewata.Com | Menyegarkan roda organisasi, Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Denpasar melaksanakan Musyawarah Kota (Muskot), Selasa (10/1/2023). Pembentukan kepengurusan baru untuk menggantikan kepengurusan lama periode 2018-2022 ini baru bisa digelar karena agenda pelaksanaan sebelumnya terbentur Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali.

Ucp-MD-GK-RSPR//3/2023/fm

Wakil Ketua POSSI Denpasar, Kadek Sukarta selaku Ketua Panitia Muskot menyampaikan POSSI merupakan organisasi resmi yang mewadahi para pegiat olahraga selam seluruh Indonesia. Menjadi tempat bagi para atlet untuk mengasah kemampuan agar lebih unggul dan berprestasi. Ia berharap dengan program kerja dan kepengurusan baru masa bhakti periode 2023-2027 prestasi atlet selam semakin meningkat.

Baca juga :  Bali Pulau Spiritual dan Suara Kemanusiaan Dasar Penolakan Kepesertaan Tim Israel di Kejuaraan Dunia FIFA U-20

Muskot dibuka langsung Ketua Umum Pengprov POSSI Bali, Bagus Partha Wijaya. Ia berharap kepengurusan baru lebih aktif melakukan pembinaan serta mendorong para atlet untuk mengikuti berbagai kejuaraan nasional. Pada sidang yang dipimpin Rudianto, hanya muncul satu nama calon ketua yakni Melany Dian Risiyantie yang secara langsung didukung pemegang suara dari tiga club selam dan satu dari pengurus lama.

Baca juga :  Sekda Adi Arnawa Buka Turnamen Bola Voli Praja Yowana Cup I

Sebagai Ketua terpilih, Melany menyampaikan terima kasih pada para club yang telah memilihnya teramasuk karteker Ketua POSSI Kota Denpasar serta lanjut memohon dukungan untuk menahkodai POSSI Denpasar lebih baik dimasa kepengurusannya. “Mohon doa dan dukungan dari semua pihak agar masa kepengurusan POSSI yang saya pimpin untuk masa bhakti 2023-2027 menjadi lebih baik,” ucapnya.

Baca juga :  Bupati Sanjaya Hadiri Pembukaan Piala Kapolri Cup 2023 di Gor Debes

Pasca terpilih, Melany menyampaikan akan memperbanyak diskusi dengan para anggota serta fokus pada acara pelantikan dan rapat kerja. Pada kesempatan sama, Sekretaris Umum (Sekum) KONI Kota Denpasar, Made Darmiasa mengucapkan selamat untuk ketua terpilih. “Semoga kepengurusan POSSI Denpasar yang baru yang dipimpin ibu Melany Dian Risiyantie lebih baik lagi dan berprestasi,” harpanya. Rd-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button