Kiprah Srikandi PLN Pastikan Listrik Hadir Demi Kenyamanan Masyarakat Selama Libur Idul Fitri di Bali

DENPASAR, MataDewata.com | PT PLN (Persero) terus mendorong para Srikandi PLN untuk berperan aktif dalam menerangi seluruh negeri. Bersamaan dengan peringatan Hari Kartini, banyak kisah heroik para Srikandi PLN dalam menjaga terang hingga perjuangan menghadirkan listrik demi kenyamanan masyarakat selama libur Idul Fitri 2024.

Salah satu Srikandi PLN yang menjabat sebagai Manager PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Denpasar, Dewa Ayu Nancy Cahyani menuturkan bahwa selama libur Lebaran lalu dirinya melakukan berbagai aktivitas untuk memastikan pasokan listrik dapat dinikmati masyarakat khususnya pemudik yang menggunakan kendaraan listrik.

Baca juga :  Pemerintah Pertahankan Tarif Listrik Triwulan III Tidak Berubah

“Kami bersiaga khususnya di titik-titik lokasi Charging Station khususnya di kota Denpasar dan sekitarnya, demi memastikan pengguna kendaraan listrik benar-benar nyaman saat mengisi ulang daya kendaraan listriknya,” terang Nancy.

Ik-MD-BPB-BDP//17/2023/fm

Dirinya merasa puas kala melihat para pengendara kendaraan listrik yang sedang berlibur di pulau dewata ini merasakan kenyamanan dan kemudahan untuk menemukan lokasi SPKLU milik PLN. Tak hanya itu, para pengendara pun menyampaikan apresiasinya sehingga tugas yang dilaksanakan saat libur tersebut terasa ringan bagi Nancy.

Baca juga :  Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik kepada Presiden Jokowi

General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Bali, I Wayan Udayana mengatakan, upaya Srikandi PLN yang berperan aktif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat selama masa libur Idul Fitri 2024 ini patut diapresiasi.

Srikandi PLN yang merupakan pegawai perempuan di PLN ini mampu menjadi faktor penentu dalam menunjang kinerja perusahaan. “Walaupun dalam perseroan sebagian besar pegawainya diisi oleh laki-laki, namun Srikandi PLN kini sudah mengisi banyak posisi strategis dan berkontribusi dalam proses bisnis,” jelasnya lanjut mengungkapkan bahwa porsi tanggung jawab dan hak telah setara baik bagi pegawai laki-laki dan perempuan, sehingga Srikandi PLN mampu lebih produktif dalam berkarir. Ln-MD

Baca juga :  Menjelang KTT G20, 6 Perusahaan Dukung Energi Hijau Lewat REC PLN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button