Umat Beragama Bali Solid Dukung Kelancaran KTT G20

DENPASAR, MataDewata.com | Menjelang perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, masyarakat Bali turut meramaikan dan mensukseskan konferensi tingkat tinggi tersebut. Demi melancarakan dan mensukseskan perhelatan KTT G20 di Bali, berbagai umat beragama di Bali turut berpartisipasi dalam perhelatan tersebut.

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Bali juga turut menyiapkan umat muslim di Bali untuk turut serta menjaga keamanan, ketentraman dan kenyamanan selama pelaksanaan G20. “MUI Bali ikut serta menyiapkan masyarakat khususnya umat Muslim.di Bali untuk menjaga suasana aman dan kondusif,” ujar Ketua MUI Bali, Drs. H. Mahrusun Hadyono, M.PD.I., Sabtu (12/11/2022).

Ik-MD-BPD Bali-BP//1/2022/fm

Lanjut menyampaikank ada beberapa pertemuan yang dihadiri MUI Bali, baik dengan ormas Islam maupun antara tokoh-tokoh agama, selalu disampaikan betapa pentingnya menjaga kerukunan dan kebersamaan, apalagi menjelang pelaksanaan G20 dalam bulan November ini,” tegasnya.

Baca juga :  Bupati Sanjaya Lepas Kontingen Tabanan Menuju PORJAR Bali 2024

Sememtara itu, Ketua Parasida Hindu Darma Indonesia (PHDI) Bali, Nyoman Kenak juga terus mengajak umat beragama di Bali untuk ikut meramaikan dan mensukseskan perhelatan KTT G20 di Bali pada Nopember ini. Menurutnya, perhelatan KTT G20 di Bali akan memberikan dampak positif bagi masyarakat Bali itu sendiri.

“Ini adalah untuk kepentingan bersama. Suksesnya G20 di Bali tentu akan memberi hal positif bagi Indonesia dan Bali khususnya dalam rangka pemulihan ekonomi. Kita tahu sendiri pandemi menghancurkan sendi-sendi perekonomian khususnya di Bali. Untuk itu kita harus bergerak dan berupaya,” tegas Nyoman Kenak.

Baca juga :  Jelang KTT G20, PLN Intensifkan Persiapan
Ik-MD-ITB-SB//14/2022/fm

Adanya kegiatan besar Group of Twenty (G20) adalah peluang besar bagi Bali untuk menjadi lebih baik terutama di bidang pariwisata juga disampaikan Ketua Umum Persaudaraan Hindu Muslim Bali (PHMB), Anak Agung Ngurah Agung, SE., meminta agar semua komponen masyarakat di Bali, juga di Indonesia saling bantu membantu dan bahu-membahu untuk keamanan Bali,” ayo kita secara sukarela menjaga lingkungan bersama.” jelasnya.

“Mudah-mudahan habis ini masyarakat Bali khususnya UMKM biar dapat juga kecipratannya. Meringankan beban selama covid dan bisa di bantu permodalan biar bisa bergerak dan pulih. Orang Bali harus menjadi tuan di rumahnya sendiri. Sehingga pariwisata ke depan bisa menggeliat secara menyeluruh karena pada perhelanan kali ini hanya daerah tertentu yang hotelnya terisi sementara di tempat lainnya masih lengang,” imbuhnya.

Baca juga :  Lomba Gerak Jalan Kreasi Tingkat SMP dan SMA Meriahkan Hut ke-128 Kota Negara

Dukungan lainnya datang dari elemen Wadah Antar Lembaga Umat Buddha Indonesia (Walubi) Bali, dimana pimpinan Walubi bersama umat Budha di Bali menyatakan sangat mendukung gelaran KTT G20, karena pertemuan ini diyakini membawa kebaikan untuk Bali, pasca Pandemi Covid-19. Sg-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button