Grand Final Putri Indonesia Bali Tahun 2024

Sekda Adi Arnawa: Badung Miliki Venue Yang Sangat Representative Untuk Berbagai Event

BADUNG, MataDewata.com | Ajang pemilihan Puteri Indonesia Bali dapat menjadi teladan dan memberi pengaruh positif pada generasi muda agar menjadi SDM yang handal, berkualitas, kompetitif dengan memiliki pengetahuan dan keterampilan yang luas serta berwawasan budaya.

Di samping itu, pemilihan puteri indonesia bali dipandang penting dan strategis dalam mengembangkan kreasi dan inovasi bagi generasi muda untuk meningkatkan serta memantapkan eksistensi dan perannya dalam membangun negeri tercinta.

Baca juga :  Kanwil Kemenkumham Bali Bersama Pemkot Denpasar Tingkatkan Pemahaman Pentingnya HKI
Ik-MD-OJK//1/2023/fm

“Atas nama Bupati dan Pemkab Badung, saya sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini, dimana pelaksanaannya dilakukan di Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung. Ini menjadi ajang promosi untuk memperkenalkan tempat ini sebagai venue yang sangat layak dan representatif untuk menyelenggarakan kegiatan-kegiatan seperti ini,” ujar Sekda Adi Arnawa mewakili Bupati Giri Prasta saat menghadiri acara Grand Final Putri Indonesia Bali Tahun 2024 di Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung, Sabtu (27/1/2024).

Baca juga :  Kelangkaan LPG 3 Kg Bersubsidi di Kabupaten Badung, Sekda Adi Arnawa Koordinasi ke Kantor Pertamina Cabang Denpasar
Ik-MD-OJK//2/2023/fm

Di samping itu, melalui ajang ini Sekda Adi Arnawa ingin keberadaan Balai Budaya Giri Nata Mandala semakin dikenal oleh masyarakat nasional dan internasional. Bahwa Bali khususnya Pemkab Badung memiliki tempat/venue sangat representatif untuk menyelenggarakan berbagai event dan kegiatan MICE yang melibatkan banyak orang. “Tentu ini akan menjadi daya tarik tersendiri dalam rangka untuk perkembangan pariwisata untuk guna meningkatkan PAD Badung,” pungkasnya. Hb-MD

Baca juga :  Strategi PLN Tingkatkan Keandalan Listrik Sukseskan KTT G20 di Bali

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button