Keluarga Besar PPRD Provinsi Bali di Kabupaten Badung Laksanakan Caru Panca Warna

Ungkapkan Rasa Syukur Bertepatan Purnama Sasih Kapitu

BADUNG, MataDewata.com | Bertepatan dengan rahina Purnama sasih Kapitu yang jatuh pada hari Rabu, Buda Paing Landep (27/12/2023), keluarga besar UPTD Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah (PPRD) Provinsi Bali di Kabupaten Badung melaksanakan Piodalan Jelih Caru Panca Warna di areal Kantor UPTD. PPRD setempat.

Piodalan yang menghadirkan seluruh Kepala UPTD. PPRD se-Bali ini, dipuput oleh Ida Pedanda Istri Bulan dari Griya Tampak Gangsul. Selain kompak dan penuh rasa tanggungjawab, terselenggaranya piodalan ini sebagai momentum melaksanakan persembahyangan bersama, guna menyeimbangkan jagat sekala-niskala.

Ik/MD-BPD Bali-KK//15/2023/fm

Sekaligus sebagai perwujudan rasa hormat dan terima kasih kepada semesta yang memberikan anugerah bagi staf, pegawai, pimpinan bahkan masyarakat seluruh Badung pada khususnya, terutama bagi wajib pajak yang dengan disiplin dan kesadaran tinggi menyelesaikan kewajibannya. Dengan begitu, wajib pajak yang sudah disiplin dan bertanggung jawab membayar pajak, sudah turut serta merawat dan membiayai sarana-prasarana/infrastruktur pembangunan dan fasilitas jalan untuk kepentingan bersama.

Baca juga :  Padamkan Kebakaran TPA Suwung, BPBD Lakukan Water Bombing

Sebelum melaksanakan persembahyangan bersama, nampak seluruh staf dan pegawai setempat bersatu padu saling asah, asih dan asuh menyiapkan prosesi upacara, yang diisi dengan tarian rejang, tarian sakral dan topeng sidakarya.

Dengan sarana upakara banten caru panca warna, dihaturkan pada empat tempat, yakni caru di natar padmasana menggunakan caru ayam putih, di halaman kantor menggunakan caru panca warna, penunggun karang menggunakan caru ayam hitam dan di kawasan indrablaka menggunakan caru ayam brumbun.

Baca juga :  HUT Provinsi Bali Momentum Refleksi dan Semangat Membangun Nusantara Baru

Haturan upakara caru ini sebagai ungkapan rasa syukur, sekaligus menyeimbangkan kekuatan skala dan niskala, dengan maksud mengembalikan para butha kala ke alam yang sebenarnya, untuk menghindari godaan dan rintangan saat bekerja. Selain itu, bertepatan pada rahina purnama kepitu ini, juga di haturkan guru piduka dan bendu piduka, dengan tujuan memohon maaf apabila ada kesalahan selama melakukan kegiatan di tempat ini.

Baca juga :  Sekda Dewa Indra Dorong Optimalisasi Penyaluran Kredit bagi Sektor Pertanian
Ik-MD-BPD Bali//26/2022/fm

Plt. Kepala UPTD Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah (PPRD) Provinsi Bali di Kabupaten Badung, I Dewa Gde Krisna Adhi Nugraha menyampaikan bahwa meskipun piodalan jelih dilaksanakan sampai siang hari, namun pelayanan terhadap wajib pajak tetap berjalan seperti hari-hari biasanya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada wajib pajak yang dengan disiplin sudah membayar pajak. Dan untuk melancarkan pelayanan, layanan wajib pajak hari ini, kami tidak ada hambatan, karena sebagian staf tetap bertugas, dan secara bergilir melaksanakan persembahyangan terutama setelah prosesi piodalan berlangsung,” ungkapnya. Hp-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button