Sekda Alit Wiradana Kukuhkan Pengurus Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kota Denpasar

DENPASAR, MataDewata.com | Sekretaris Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana mengukuhkan Pengurus Kelompok Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kota Denpasar Periode 2023-2028 di Kantor BKPSDM, Lumintang, Jumat (24/11/2023). Adapun jajaran pengurus inti yang dikukuhkan berjumlah 7 orang dengan Ketua Umum, Ir. Wayan Merta Jiwa, MP., dan Sekretaris Ni Wayan Purnami Rusadi.

Usai mengukuhkan, Sekda Kota Denpasar, Alit Wiradana yang membacakan sambutan Wali Kota Denpasar menyebutkan, KTNA berperan penting dalam mempersatukan petani dan nelayan dengan pengusaha pangan untuk meningkatkan perluasan ruang usaha untuk kemandirian pangan.

Baca juga :  Laksanakan Zumba Party, Badan Kesbangpol Provinsi Bali Rangkaikan dengan Pembagian Bendera dan Paket Sembako
Ik/MD-BPD Bali-KK//15/2023/fm

“Pemkot Denpasar menyambut baik atas terselenggaranya kegiatan ini. Kami berharap, melalui KTNA, kontribusi untuk pertumbuhan ekonomi yang sehat, terutama dalam bidang pertanian, peternakan serta hasil laut,” katanya.

Sekda Alit Wiradana juga menegaskan, pembangunan daerah bukan menjadi tanggung jawab pemerintah saja, namun semua elemen masyarakat. “Untuk itu, dalam pertumbuhan ekonomi yang menjadi catatan bukan hanya keuangan saja, melainkan juga harus ada aspek sosial dan pemberdayaan lingkungan dan masyarakat yang harus diperhatikan. Hal ini juga harus didasarkan pada semangat Vasudhaiva Kutumbhakam,” lanjutnya.

Baca juga :  Sekda Alit Wiradana Buka Kegiatan Pembinaan dan Pemilihan Abdi Yasa Teladan
Ik-MD-BPD Bali//26/2022/fm

Ketua Panitia kegiatan itu, Anak Agung Ngurah Gede Windhi Kusjaya menjelaskan, Kelompok Kontak Tani Nelayan Andalan (Kelompok KTNA) adalah organisasi profesi dan bersifat independent yang berorientasi pada kegiatan sosial ekonomi di sektor pertanian, perikanan dan kehutanan, berbudayakan agribisnis berbasis di pedesaan dan berwawasan lingkungan.

Sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan Kelompok KTNA dari tingkat Desa/Kelurahan sampai Nasional, Pengurus Kelompok KTNA di seluruh Indonesia berjumlah lebih dari 600 ribu orang.

Baca juga :  Sekda Alit Wiradana Hadiri Pelantikan Panwaslu Kecamatan se-Kota Denpasar

“Hari ini selain pengukuhan pengurus Kota Denpasar, kami juga menyelenggarakan sarasehan bertema “Rangkul Pasar Produksi Lancar”. Sarasehan ini juga dapat dijadikan sebagai forum konsultasi dan dialog antar Kelompok KTNA dan juga para stakeholder terkait,” jelasnya. Hd-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button