Pelindo Perkuat UMKM dengan Suntikkan TJSL Rp100 Juta di Tanjung Benoa
BADUNG, MataDewata.com | Pelindo Sub Regional Bali Nusa Tenggara, Pelabuhan Benoa bersama Desa Adat Tanjung Benoa, BUPDA, Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Badung serta Dinas Perikanan Kabupaten Badung mengadakan pelatihan Wirausaha UMKM BUPDA Desa Tanjung Benoa kepada 20 UMKM terpilih, Jumat (23/6/2023). Kegiatan ini menggandeng STMIK Primakara sebagai narasumber.
Bendesa Adat Tanjung Benoa yang diwakili Pangliman Desa Adat Tanjung Benoa, Made Dila menegaskan kepada perwakilan UMKM bahwa Desa Adat tidak bisa bekerja sendiri, dibutuhkan kerja sama simbiosis mutualisme. “Pelindo merupakan partnership yang bagus dan sudah berjalan lama. Dalam periode kepengurusan kali ini kami ingin betul-betul memastikan bahwa bantuan yang diberikan tepat guna dan tepat sasaran,” ungkap Made Dila.
Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Badung yang diwakilkan oleh Kabid UMKM & Kewirausahaan, I Made Wirya Santosa menyampaikan, masyarakat adat di Tanjung Benoa ini tidak hanya menjadi penonton tapi menjadi tuan di daerahnya sendiri. “Sehingga dibutuhkan banyak tangan-tangan kreatif yang turut bekerja sama mulai dari stakeholder dan pemangku kepentingan lain untuk bisa mengeluarkan potensi-potensi yang ad di Desa Tanjung Benoa ini. “Kita ambil contoh ini PT Pelindo yang turun tangan langsung dan peduli dengan masyarakat adat Tanjung Benoa,” ungkap I Made Wirya Santosa.
Deputy Manager bidang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Sulistianingsih yang mewakili CEO Pelindo Sub Regional Bali Nusra menyampaikan, UMKM selain mendapatkan materi pelatihan juga diberikan alat kerja. “Batuan Rp100 juta ini terbagi menjadi pemberian materi pelatihan dan alat kerja sehingga teori yang di dapat bisa langsung di praktekan,” ujar Sulis. “seperti misalnya usaha jahit kita berikan bantuan mesin jahit,” imbuhnya.
Kedepannya diharapkan suntikkan penguatan UMKM ini akan terus berlanjut mengingat masih banyaknya UMKM yang belum tersentuh di Desa Adat Tanjung Benoa ungkap Wayan Sukadi selaku ketua BUPDA Tanjung Benoa dalam laporannya. “Semoga PT Pelindo bisa memberikan bantuan setiap tahunnya dan bagi UMKM yang menerima bantuan alat kerja bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya guna kelancaran usahanya,” tutur Wayan Sukadi
Program penguatan UMKM ini merupakan program prioritas TJSL Pelindo sehingga keberadaan Pelindo dapat memberi dampak dan dirasakan langsung oleh masyarakat sekitar, “pungkas Sulis. Pl-MD