Mayjen TNI Maruli Simanjuntak Jabat Pangkostrad
DENPASAR, MataDewata.com | Mayjen TNI Maruli Simanjuntak segera meninggalkan jabatannya Pangdam IX/Udayana untuk selanjutnya dipromosikan sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad). Berdasarkan Surat Keputusan No: 66/I/2022 yang ditandatangani Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa tanggal 21 Januari 2022.
Mayjen Maruli Simanjuntak bertandang ke Media Center (MC)/Rumah Media Korem 163/Wirasatya(WSA), Senin (24/1/2022). Disambut para Asisten Kasdam IX/Udayana, Kapendam IX/Udayana, dan para Awak Media. Langsung diberondong para awak media dengan berbagai pertanyaan. Utamanya mengenai kesan selam tugas sebagai Pangdam IX/Udayana.
“Selama lima hari di Jakarta saya telah kehilangan panorama sunset ,saya sangat kerasan dengan keindahan suasana di Bali”, kata Mayjen Maruli lanjut menyampaikan kenangan berkesan selama tugas di Bali. “Yang paling berkesan selama tugas di Bali, ketika di lapangan ternyata masih ada daerah-daerah atau desa di Bali yang belum memiliki saluran air bersih hingga ke rumahnya, diantara ketenaran Bali ternyata masih ada hal-hal demikian, ini sangat menyentuh hati dan kenangan tersendiri bagi saya”, ungkapnya.
Kodam IX Udayana telah menyelesaikan puluhan pompa hidran untuk mengalirkan air ke rumah-rumah penduduk terpencil. Sebab itu ia sampai disebut “Jendral Air”. Dijelaskan Kodam IX/Udayana sendiri memiliki program hidran dan telah berjalan dengan baik. Banyak masyarakat yang terbantu terkait masalah air bersih dan juga untuk irigasi pertanian.
Mengenai jabatan sebagai Pangkostrad, Mayjen Maruli mengatakan secara pribadi tidak mengetahuinya akan ditunjuk sebagai Pangkostrad. Lanjut mengatakan telah menyiapkan diri untuk mengemban tugas dan tanggung jawab yang ia terima. Mayjen TNI Maruli Simanjuntak sebelumnya menjabat sebagai Pangdam IX/Udayana sempat bertugas sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspamres). Kini menjadi Pangkostrad menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman yang kini menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD). Pi-MD