Dilantik Zulkifli Hasan, Arya Amitaba Diemban Tugas Sebagi Pelopor Cinta Tanah Air di Bali

DENPASAR, MataDewata.com | Dihadapan Gubernur dan Wakil Gubernur Bali, Ketua Umum Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia (IARMI) Zulkifli Hasan yang juga Wakil Ketua MPR RI melantik Made Arya Amitaba, SE.MM., sebagai Ketua DPP IARMI Bali masa bakti 2021-2023 di Gedung Wishwasabha, Kantor Gubernur Bali, Renon, Senin (20/12/2021).

Hadir juga saat pelantikan Kapolda Bali, Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si., wakil dari Kodam Udayana, Ketua DPRD Bali, KaPwBI Bali, OJK, Danlanal, Kapolresta Denpasar, Dandim Badung serta Pengurus DPP IARMI Bali. Acara tersebut juga dirangkai Pelantikan DPK IARMI Kabupaten/Kota, PD ISHC Pasopati Bali, Jala Dharma Scuba Diving serta Pembaretan Anggota Kehormatan.

Zulkifli Hasan usai melantik berharap, Ketua DPP IARMI Bali terus berupaya memperkuat wawasan kebangsaan generasi muda di Bali. “Generasi muda harus dilatih dan dididik agar cinta pada Merah Putih, bangsanya dan tidak lagi ada perbedaan ras, suku, agama, serta kelompok,” ujarnya. Ia juga berharap Ketua DPP IARMI Bali menjadi pelopor dan model serta melatih generasi penerus lebih cinta pada tanah air.

Baca juga :  Era Digitalisasi Sektor Keuangan, BPR Kanti Gelar Seminar Internasional Penguatan Lembaga Keuangan

Ditegaskan, IARMI didirikan sebagai komponen cadangan untuk bela negara dan komponen pemerintah, sehingga mengemban tugas mendukung pemerintah. “Pesan saya kepada yang dilantik bantu pemerintah apalagi sekarang ada masalah pandemi Covid. Berikan contoh yang terbaik untuk memperkuat persatuan dan kesatuan,’’ ujarnya seraya mengatakan acara pelantikan yang dihadiri Gubernur dan Wakil Gubernur Bali serta undangan penting lainnya menjadi acuan dan modal kekompakan untuk membangun negeri.

Gubernur Bali Wayan Koster dalam sambutannya mengharapkan kepada para pengurus yang baru dilantik dapat membuat program kegiatan yang berdasarkan pemikiran yang baik dan jernih. Berorientasi, revitalisasi dan reaktualisasi pada program kerja secara optimal. Sehingga, Alumni Resimen Mahasiswa (Menwa) sebagai mitra pemerintah dapat meningkatkan prestasi dan kinerja organisasi termasuk membantu pemerintah daerah menyukseskan pembangunan melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana Mewujudkan Bali Era Baru sesuai visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali.

Baca juga :  BRIDA Diharapkan Mampu Ciptakan Ekosistem dan Fasilitas Riset di Provinsi Bali

Pada kesempatan itu Gubernur Koster juga menyampaikan, IARMI sebagi organisasi yang memiliki anggota terlatih yang pernah menjadi anggota Menwa di kampus. Tentu kedisiplinan, rasa cinta tanah air, semangat rela berkorban, dan semangat pantang menyerah serta bela negara tertanam kokoh dalam kesehariannya. Untuk itu ia mengajak seluruh komponen bangsa di Bali wujudkan pembangunan sesuai prinsip Trisakti Bung Karno Berdaulat secara Politik, Berdikari secara Ekonomi, dan Berkepribadian dalam Kebudayaan.

Melalui Pembangunan secara Terpola, Menyeluruh, Terencana, Terarah, dan Terintegrasi dalam Bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia Berdasarkan Nilai-nilai Pancasila 1 Juni 1945. ‘’Saya ucapkan selamat atas dilantiknya pengurus baru DPP IARMI Bali, semoga Hyang Widhi Wasa senantiasa memberikan bimbingan dan tuntunan kepada kita sekalian, sehingga pikiran yang jernih dan suci datang dari segala penjuru,’’ ujar Gubernur Koster.

Baca juga :  Festival Anak Negeri Tutup Pameran IKM Bali Bangkit Tahap 8

Ketua DPP IARMI Bali, Made Arya Amitaba mengatakan, program kerja IARMI Bali untuk meningkatkan pemahaman bela negara kepada masyarakat, khususnya para generasi muda. Tokoh perbankan ini berpandangan, meski anggotanya ada yang duduk di Partai Politik namun IARMI tetap konsisten pada sikap pengabdian bagi nusa dan bangsa sebagai kekuatan komponen cadangan.

“Saya ajak para alumni untuk berhimpun dalam wadah IARMI untuk membulatkan tekad dan pengabdian tanpa batas bagi nusa dan bangsa,” tegas pemilik BPR Kanti itu seraya mengingatkan agar setiap alumni dapat menjaga kewibawaan korps Baret Ungu hingga ke depannya. “IARMI Bali akan terus berjuang untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa ini,” pungkas tokoh asal Sukawati ini. MD-9

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button