Ketua TP PKK Badung Buka Lomba Penanaman Berkarakter Pancasila

BADUNG, MataDewata.com | Serangkaian memperingati Hari Lahir Pancasila, Ketua TP PKK Badung Nyonya Rasniathi Adi Arnawa menghadiri sekaligus membuka lomba-lomba yang dilaksanakan di Lobby Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (3/6/2025). Lomba yang mengambil tema “Melalui Lomba-Lomba Penanaman Berkarakter Pancasila” turut dihadiri Ketua DWP Badung Nyonya Oliviana Surya Suamba, Perwakilan Disdikpora Badung, jajaran TP PKK Badung dan para peserta lomba serta dewan juri.

Baca juga :  Pemkot Denpasar Ngaturang Bhakti Penganyaar di Pura Agung Besakih

Nyonya Rasniathi Adi Arnawa menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas kegiatan lomba-lomba yang dilaksanakan, baik dalam bentuk seni dan budaya maupun literasi. “Ini adalah bentuk nyata dari upaya kita dalam menanamkan nilai-nilai pancasila secara kreatif dan menyenangkan terutama kepada usia dini. Saya berharap seluruh peserta dapat mengikuti lomba dengan sportivitas dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan serta menjadikan momen ini sebagai ajang pembelajaran dan aktualisasi diri,” harapnya.

Baca juga :  Operasi Gabungan Imigrasi Ngurah Rai Tingkatkan Keamanan World Water Forum ke-10

Ketua Panitia Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Anak Usia Dini dan Nonformal (PAUD dan PNF) di Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung I Wayan Wirawan melaporkan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari pancasila.

Lomba-lomba hari ini diikuti oleh jenjang Paud, SD dan SMP untuk menanamkan karakter sejak dini dan membentuk anak-anak kita mempunyai karakter-karakter yang kuat yang bermoral dan beretika pancasila. Adapun lomba-lomba yang dilaksanakan hari ini diantaranya lomba mewarnai yang diikuti oleh anak-anak paud, lomba menghafal pancasila diikuti oleh anak-anak TK, lomba menggambar diikuti anak-anak SD dan lomba membaca puisi yang diikuti oleh anak-anak SMP. Hb-MD

Baca juga :  Wawali Arya Wibawa Dukung Gelaran Rare Bali Festival 2024

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button