Kanwil Kemenkumham Bali Hadiri Pembukaan Gendo Law Office Open Karate Championship 2024
DENPASAR, MataDewata.com | Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali yang pada kesempatan ini diwakili Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana, bersama Plh. Kepala Divisi Keimigrasian, Anak Agung Bagus Narayanan didampingi perwakilan Kalapas Kerobokan menghadiri pembukaan kejuaraan Karate, Gendo Law Office Open Karate Championship 2024. Bertempat di GOR Lila Bhuana Denpasar, Jumat (19/4/2024).
Kejuaraan Karate yang diadakan oleh Gendo Low Office ini mengusung tema Ksatrya Mahayu Hayuningrat yang bermakna seorang kesatria wajib membela kemuliaan. Diikuti oleh peserta yang terdiri dari kategori Usia dini, Pemula, Junior dan Senior serta kategori khusus TNI, POLRI, Profesi Hukum dan Veteran. Turut hadir dalam kegiatan ini Pj Gubernur Bali, Forkopimda Provinsi Bali, Ketua Koni Bali serta Ketua Forki Bali.
Dalam sambutannya Pj. Guberbur Bali, S.M Mahendra Jaya menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Gendo Law Office Open Karate Championship 2024, hal ini menunjukan bahwa pembinaan olahraga di Provinsi Bali tidak hanya dilakukan oleh pemerintah namun peran serta masyarakat juga turut berkontribusi dalam memajukan olahraga khususnya Karate di Provinsi Bali.
Pj. Guberbur Bali juga menyampaikan kejuaraan Karate ini merupakan wadah dalam mengukur kemampuan atlet serta membangun jiwa sportifitas dalam pribadi setiap peserta, beliau berpesan agar kegiatan ini dilaksanakan secara profesional, jujur, dan menjunjung tinggi sportifitas. “Menjadi juara merupakan impian setiap orang, namun menjadi juara tentunya akan lebih sempurna apabila diraih dengan cara yang jujur dan sportif,” pesan S.M Mahendra Jaya.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pembukaan secara resmi kejuaraan Karate, Gendo Law Office Open Karate Championship 2024 oleh Pj. Gubernur Bali. Dalam kesempatan ini Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana bersama seluruh tamu undangan berkesempatan mendampingi Pj Gubernur dalam membuka secara resmi kegiatan tersebut melalui pemukulan Kulkul secara bersama sama.
Melalui kejuaraan Karate tersebut diharapkan dapat memupuk semangat kompetisi serta jiwa sportifitas atlet Karate yang berkompetisi di dalamnya serta melahirkan atlet-atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama Bali di kancah nasional maupun internasional. Kh-MD