Giri Tribroto Dukung Langkah Bijaksana Mengangkat Endek

DENPASAR, MataDewata.com | Surat Edaran Gubernur Bali No: 04 Tahun 2021 tentang Penggunaan Kain Tenun Endek Bali terus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Kali ini didampaikan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara, Giri Tribroto di Denpasar, Rabu (17/2/2021). Dukungan dengan semangat yang sama untuk membantu perajin di Pulau Bali yang sedang terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19.

Baca juga :  Ketua Dekranasda Bali Meresmikan Sentra Tenun Jembrana
Ik/MD-BI-TN-K//17/2/2021/f1

Kini dukungan itu juga mengalir diberikan oleh Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara, Giri Tribroto. Ia mengatakan sangat bergembira atas kebijakan Gubernur Bali yang mulai menggalakan bahan pakian dari Kain Tenun Endek Bali.

“Saya kira ini langkah yang bijaksana untuk memperkenalkan hasil kerajinan masyarakat Bali kepada dunia. Saya tahu beberapa hari lalu sudah ada ketetapan dari Rumah Mode Kelas Dunia asal Perancis, Christian Dior yang menggunakan bahan Kain Tenun Endek Bali dan ini salah satu bukti usaha yang terus dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Bali yang mampu menghasilkan dampak positif. Sehingga kita yang di Bali harus ikut mendukung,” ujar Giri Tribroto.

Baca juga :  Ketua Dekranasda Bali Kuatkan Perlindungan Kain Tenun Tradisional Bali
Ik/MD-OBT-UB//12/2021/fm

Giri Tribroto juga memperkirakan dengan adanya kebijakan ini, tentunya UMKM yang bergerak di bidang produsen Kain Tenun Endek Bali akan diangkat ekonominya di dalam kondisi pandemi saat ini. “Ini salah satu usaha untuk meningkatkan perekonomian, khususnya UMKM di Bali, dan saya kira ini sangat patut di dukung kebijakannya,” tutupnya. MD-9

Baca juga :  Geliatkan Ekonomi Kerakyatan, Hari Sabtu Adalah Hari Kunjungan ke Pasar Tradisional

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button