Dukung Capaian Target 30%, Bank Indonesia Gelar Serbuan Vaksin Booster di Buleleng
BULELENG, MataDewata.com | Target Pemerintah Provinsi Bali untuk capaian vaksin booster di masyarakat 30 persen terus didukung penuh Bank Indonesia. Kali ini dengan melaksanakan aksi serbuan vaksinasi booster kepada perbankan dan masyarakat umum bertempat di Desa Banjar Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng, Rabu (16/3/2022). Hadir langsung pada kegiatan tersebut Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Trisno Nugroho dan Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana.
Serbuan 1000 vaksin booster yang dilaksanakan merupakan kerjasama dengan Korem 163/Wirasatya, Puskesmas setempat dan Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng. Trisno Nugroho menegaskan kegiatan percepatan vaksinasi menggandeng stakeholder terkait akan terus dilanjutkan setiap minggunya ke seluruh perbankan dan masyarakat umum di beberapa wilayah di Pulau Bali.
“Awal Tahun 2022, Bank Indonesia bersama Korem 163/Wirasatya telah menyelenggarakan tiga kali vaksinasi Booster kepada lebih dari 2.000 orang masyarakat umum,” ujarnya lanjut mengatakan kegiatan di Kabupaten Buleleng untuk mengejar ketertinggalan target 30% vaksin booster. ““Bank Indonesia terus mendorong pencapaian target vaksinasi booster, agar perekonomian Bali terutama Buleleng bisa segera bangkit,” imbuh Trisno Nugroho.
Sementara itu Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana menyampaikan apresiasi kepada Bank Indonesia dan semua pihak yang telah mendukung suksesnya kegiatan vaksinasi booster di Desa Banjar Buleleng. Ia tidk menampik di wilayahnya masih tertinggal dengan daerah lainnya perihal booster. “Hingga saat ini memang masih di bawah 20% untuk booster. Oleh karena itu, kami akan terus menggandeng pihak terkait dalam percepatan vaksinasi sesuai target dari pemerintah pusat yaitu 30%,” jelasnya.
Istimewanya pada kegiatan tersebut bagi masyarakat yang mengikuti vaksin booster juga mendapatkan lima kilogram beras hasil kerjasama dengan Anggota Komisi XI DPR RI sebagi bentuk dukungan agar tetap tangguh dan sehat untuk melewati pandemi Covid-19 yang telah melumpuhkan banyak sendi perekonomian di masyarakat. Hadir pula memberikan dukungan pada kegiatan tersebut Bank BPD Bali Cabang Seririt, termasuk memberikan literasi keuangan untuk tetap sehat bertransaksi menggunakan QRIS. MD-9