Rutin, Rutan Gianyar Terima Patroli Sambang dari Polres Gianyar

Sinergi Jaga Keamanan Dan Ketertiban

GIANYAR, MataDewata.com | Menjaga keamanan dan ketertiban di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Gianyar, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM bali secara rutin menerima Patroli Sambang dari Kepolisian Resor (Polres) Gianyar. Kegiatan patroli sambang merupakan ini merupakan wujud nyata sinergitas antara Rutan Gianyar dengan Polres Gianyar dalam hal deteksi dini terhadap risiko gangguan keamanan dan ketertiban di Rutan Gianyar, Selasa (13/8/2024).

Kepala Rutan Gianyar, Agung Hascahyo mengatakan selain sebagai deteksi dini, kegiatan patroli sambang juga merupakan ajang silaturahmi untuk lebih mempererat kerja sama antara kedua instansi. “Ini adalah salah satu bentuk sinergi yang terus kami bangun dengan Polres Gianyar,” ujar Agung Hascahyo.

Baca juga :  Bank BPD Bali Terus Berkomitmen Mendorong Digitalisasi Transaksi Keuangan Daerah

Dalam patroli tersebut yang dilakukan Polres Gianyar termasuk mengecek beberapa hal terkait Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rutan seperti jumlah WBP, jadwal makan WBP dan lain hal lainnya.

Ik-MD-Bank BPD Bali/1/2024/fm

Kepala Rutan Gianyar, Agung Hascahyo juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kepala Polres Gianyar dan jajaran yang telah memperhatikan Rutan Gianyar salah satu objek khusus yang sering dijadikan titik fokus patroli sambang dari Polres Gianyar dan hal ini sangat bermanfaat bagi dalam mendukung penciptaan keamanan dan ketertiban di Rutan Gianyar.

Baca juga :  BPD Virtual Fun Run 2022 Tingkatkan Imunitas Masyarakat

“Kami sangat berterimakasih atas koordinasi, komunikasi dan kolaborasi dengan Polres Gianyar demi mewujudkan sinergitas kedua instansi dalam menciptakan rasa aman di wilayah hukum Kabupaten Gianyar yang tentunya kedepannya akan terus kami tingkatkan.” tambah Agung Hascahyo.

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Bali, Pramella Yunidar Pasaribu sangat mengapresiasi kegiatan patroli sambang ini. Menurutnya, patroli sambang ini menunjukkan komitmen yang kuat dari kedua instansi untuk memastikan keamanan dan ketertiban di lingkungan Rutan Gianyar.

“Kami sangat menghargai dukungan yang diberikan oleh Polres Gianyar melalui kegiatan patroli sambang ini. Sinergi antara pihak kepolisian dan Rutan Gianyar merupakan wujud nyata dari upaya bersama dalam menjaga keamanan, tidak hanya untuk petugas dan penghuni rutan, tetapi juga untuk masyarakat sekitar,” ujar Kepala Kantor Wilayah.

Baca juga :  Kesbangpol Badung Luncurkan SIDALOK, Layani Masyarakat secara Online

Kakanwil Bali, Pramella Yunidar Pasaribu juga berharap agar kerja sama ini terus berlanjut dan bahkan ditingkatkan di masa mendatang. “Kami berharap kolaborasi ini terus terjaga dan bahkan diperkuat untuk memastikan bahwa Rutan Gianyar selalu berada dalam kondisi yang aman dan terkendali,” tutupnya. Kh-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button