DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan Gelar Konsolidasi Internal Partai

Memperkuat Soliditas dan Koordinasi Internal Partai

TABANAN, MataDewata.com | Menyikapi perkembangan situasi politik saat ini, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan menggelar Konsolidasi Internal Partai di kantor setempat, Kamis (15/8/2024). Dipimpin langsung Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Bali, Dr. Ir. Wayan Koster, MM.

Disambut hangat Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE.,MM., beserta jajaran konsolidasi dilakukan sebagai upaya DPC PDI Perjuangan Tabanan memperkuat soliditas dan koordinasi internal partai di tengah dinamika politik yang sedang berlangsung.

Wayan Koster menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan di antara seluruh kader partai serta terus mengedepankan kepentingan rakyat dalam setiap langkah politik yang diambil. Tegasnya di depan jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan, termasuk para ketua, sekretaris, bendahara PAC, Jajaran Fraksi PDI Perjuangan Provinsi Bali dapil Tabanan dan Fraksi PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan.

Baca juga :  Pernah Ngacung, Nyambi Vokalis Band hingga Jadi Pengusaha, Made Sada Dego Maju Wakil Rakyat di Bumi Keris
Ik-MD-ITB STIKOM Bali//8/2024/fm

Tidak ketinggalan Ketua Ranting PDI Perjuangan se-Kabupaten Tabanan. Di mana dalam kesempatan tersebut Koster juga mengapresiasi peningkatan kursi dan suara PDI Perjuangan di Kabupaten Tabanan yang telah menunjukkan kesolidan serta selalu kompak bersatu dalam perhelatan politik.

“Secara umum PDI Perjuangan di Bali ini, seluruhnya, sektoralnya, DPR RI 52%, DPRD provinsi 57% suaranya, Kabupatennya 54% cuma Bali yang bisa diatas 50%, Provinsi lain nggak ada, cuma Bali yang bisa begini, kan luar biasa tepuk tangan untuk bali dan khususnya untuk Tabanan tepuk tangan untuk tabanan,” ujar Koster.

Baca juga :  Kajian Konstruktif Golkar Bali Merefleksi Pembangunan Bali Tahun 2021

Lebih lanjut pihaknya mengajak seluruh kader partai di Tabanan untuk menjaga kondisi politik yang kondusif, khususnya menjelang Pilkada 2024 yang akan digelar serentak. “Kita sangat berkepentingan untuk menjaga situasi di Tabanan tetap kondusif, karena ini menyangkut kepercayaan masyarakat kepada kita. Komunikasi politik yang baik harus terus dijaga, baik di dalam internal partai maupun dengan partai politik lainnya,” tegas Koster.

Koster juga menekankan pentingnya menjaga komunikasi politik yang baik, tidak hanya dalam internal partai tetapi juga dengan partai politik lainnya. “Jadi karena itu jangan pernah kita sombong meskipun kita memiliki modal suara yang besar tetap harus satu tetap harus jaga tetap harus rendah hati, tetap harus lancar, karena kita di Bali, menang Pilgub dan menang Bupati dan Walikota se-Bali,” ajaknya.

Baca juga :  Wayan Koster Memiliki Jejak Positif Mendukung Olahraga

Di kesempatan yang sama, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE.,MM., menyambut baik rapat konsolidasi ini dan menekankan kembali pentingnya soliditas dalam menjaga situasi dinamika politik saat ini. “Sudah terdampak berbagai hal yang kita lakukan, sehingga satu kebutuhan kita sekarang ini adalah soliditas. Solid itu kata kuncinya,” tegas Sanjaya. Ht-MD

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button