MM PPs Unwar Pastikan Lulusannya Berkompeten
Gandeng Asosiasi Profesi Pemasar dan Penjual Indonesia serta LSP Retail Indonesia
DENPASAR, MataDewata.com | Magister Manajemen Program Pasca Sarjana Universitas Warmadewa (MM PPs Unwar) bekerjasama dengan Asosiasi Profesi Pemasar dan Penjual Indonesia serta Lembaga Sertifikasi Profesi Retail Indonesia menggelar Asesmen Sertfifikasi Profesi di Bidang Digital Marketing dan Menjual Produk Retail di Ruang 408 Gedung PPs Unwar, dibuka, Senin (14/6/2021).
Acara Sertifikasi Profesi yang akan berlangsung hingga Selasa (15/6/2021) ini diikuti oleh Mahasiswa S1, S2 serta Dosen MM PPs Unwar tersebut dihadiri perwakilan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) Pusat. Sekaligus sebagai asesor dalam sertifikasi profesi tersebut Commissioner LSP Retail Indonesia, Laurence Ivan.
Ketua Program Studi (Kaprodi) MM PPs Unwar, Dr. Ida Bagus Udayana Putra, SE.,MM., mengatakan dirancangnya kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas mahasiswa khususnya di bidang Digital Marketing dan Retail Marketing. Sehingga dapat menjadi bekal bagi mahasiswa setelah menyelesaikan studi di Unwar.
“ini akan menjadi bekal dan tambahan ilmu bagi mahasiswa. Selain peningkatan kualitas, mahasiswa juga akan mendapatkan Sertifikat Kompetensi berlogo Garuda Emas dari BNSP Pusat sekaligus merupakan SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijasah) sebagai pendamping ijasah saat lulus. Sehingga lulusan nantinya lebih siap untuk bersaing, tidak lagi sebagai job seeker namun sebagai job creator” papar Udayana Putra.
Lebih lanjut pihaknya menjelaskan kegiatan pelatihan telah dilaksanakan sebelumnya selama tiga hari dan saat ini dilakukan Asesmen Uji Kompetensi bagi para peserta. “Nantinya setelah para peserta lolos uji kompetensi akan mendapatkan dua sertifikat sekaligus, yakni Skema Digital Marketing dan Menjual Produk Retail” ungkapnya.
Direktur Program PPs Unwar, Dr. Dra. A.A Rai Sita Laksmi, M.Si., pada kesempatan yang sama juga menyampaikan dukungan penuh atas pelaksanaan sertifikasi profesi tersebut. Terlebih di era saat ini persaingan untuk merebut pasar kerja, maupun kesempatan untuk menciptakan suatu pekerjaan semakin ketat.
Harapannya dengan dibekali dengan kualitas ilmu yang beragam dan berkompeten, lulusan dari Unwar khususnya Program Pascasarjana semakin berkualitas dan siap bersaing di era global saat ini. “Ini adalah bentuk komitmen kami untuk mencetak lulusan yang bermutu. Sesuai dengan visi Universitas Warmadewa yakni bermutu, berwawasan ekowisata dan berdaya saing global pada tahun 2034,” ungkapnya seraya berharap kegiatan ini dilaksanakan berkesinambungan. HU-MD