Kembali Tampil Prima, Max Car Wash Batubulan Layani Customer dengan Prokes Ketat

GIANYAR, MataDewata.com | Melayani customer sejak Oktober 2017 kini Max Car Wash Batubulan (tempat cuci kendaraan) kembali tampil prima dan semakin menunjukkan kualitas layanannya. Di tengah pandemi Covid-19 tempat usaha yang dirintis empat anak muda enerjik itu tidak hanya melayani pencucian kendaraan saja namun juga memastikan kendaraan bebas dari Covid-19.

“Terobosan baru terus dilakukan Max car Wash, terlebih di tengah pandemi saat ini. Kami tetap bertahan untuk tidak mem-PHK karyawan. Layanan terbaik kami berikan tanpa mengabaikan protokol kesehatan,” ujar salah satu owner Dewa Gede Wiwid Dwi Putra, saat ditemui, Senin (7/12/2020).

Sempat mengalami penurunan pelanggan hingga 50 persen kini memasuki akhir tahun usahanya mulai menggeliat. Tentu saja dibukanya Max Car Wash di seputaran Jalan Raya Batubulan Sukawati, Kabupaten Gianyar menjadi hoki bagi empat anak muda itu dalam.merintis usaha. “Maret masih normal, Oktober-November sudah mulai menggeliat, namun belum sampai di titik normal,” ungkap Wiwid.

Baca juga :  Perluas Jaringan Keagenan Pegadaian Gandeng PP Pemuda Muhammadiyah
Foto: Proses pencucian mobil di Max Car Wash.

Turut mensukseskan Surat Edaran (SE) Gubernur Bali Nomor: 3355 Tahun 2020 Tentang Protokol Tatanan Kehidupan Era Baru, Max Car Wash selain menerapkan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat bagi customer, terlebih untuk pekerjanya. Selain memberikan jasa cuci kendaraan, juga menawarkan treatment (perlakuan khusus) untuk membunuh Covid-19 di dalam kendaraan.

“Layanan prima juga kita berikan untuk memutus rantai pandemi Covid-19. Selain penyemprotan disinfektan rutin di tempat kerja, kami juga menyiapkan treatment khusus yang kita tawarkan sebagai pencegahan Covid di dalam mobil seperti uap. Dengan harga yang sepanyasnya agar mobil customer sehat (bebas bakteri dan virus, red) begitu selesai dicuci. Kita tawarkan lebih murah dari layanan door to door ke rumah-rumah,” terangnya.

Baca juga :  Operasi Pasar Di Peguyangan, Langkah Pemkot Denpasar Tekan Inflasi

Didampingi owner lainnya, Dewa Gede Sriadi Putra, I Ketut Dana dan Yoga, dikatakannya dengan didukung 22 pekerja pihaknya tetap memperhatikan kesejahteraan karyawan termasuk tempat tinggal dan makan. Sehingga untuk sementara bagi customer atau loyal Member Card Max Car Wash (promo satu kali cuci gratis pada kunjungan kedelapan) untuk sementata dihentikan namun akan kembali dilanjutkan saat kondisi kembali normal.

“Karyawan semuanya masih kita fasilitasi kebutuhannya dengan baik. Untuk itu promo cuci gratis untuk 8 kali kunjungan baru kita buka kembali nanti. Melihat perkembangan bulan Desember dan Januari 2021 mendatang. Saat kondisi normal kita segera lakukan,” terangnya bersemangat.

Baca juga :  Kasus Covid-19 Turun, IB Kiana: Sebaiknya PCR Masuk Bali Ditiadakan

Dilengkapi ruangan tunggu di lantai dua, usaha berijin lengkap ini terus berkomitmen mempertahankan standar kualitas layanan baik dari hasil cuci maupun ketepatann waktu pengerjaan. Max Car Wash buka setiap hari dari pukul 8:00-21:00 Wita. Termasuk hari raya, Max Car Wash tetap buka. Mendukung tatanan kehidupan Bali era baru, usaha bisnis patungan anak muda ini juga akan segera didukung sistem pembayaran non tunai (cashless), termasuk dengan QRIS Bank BPD Bali. MD-9

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button