Customer Gathering Bank BPD Bali dengan Tunas Jaya Sanur Group

DENPASAR, MataDewata.com | Bank BPD Bali mengadakan Customer Gathering dengan PT Tunas Jaya Sanur Group di Hotel Puri Santrian Denpasar, Rabu (25/1/2022) bertempat. Acara tersebut juga dirangkaikan dengan kegiatan motivasi dari Ketut Wiratama, bertajuk “The Spirit of Synergy Gathering 2023”. diikuti jajaran manajemen dan karyawan PT Tunas Jaya Sanur Group serta mengundang vendor serta sub kontraktor dari PT Tunas Jaya Sanur.

Direktur Utama Bank BPD Bali, I Nyoman Sudharma, Sh.,MH., mengucapkan selamat atas hari jadi ke-44 PT Tunas Jaya Sanur dan hingga saat ini masih setia dengan Bank BPD Bali. Selain itu disampaikan juga bahwa kegiatan Customer Gathering ini merupakan apresiasi Bank BPD Bali pada PT Tunas Jaya Sanur dan Group karena telah mempercayakan layanan perbankan kepada Bank BPD Bali.

Baca juga :  Baru! Lupa EFIN Bisa Lewat M-Pajak
Ik-MD-BPD Bali-BP//1/2022/fm

“Diharapkan kedepannya kerja sama yang saling menguntungkan ini dapat terus dilanjutkan, dan Bank BPD Bali akan terus berusaha meningkatkan kualitas layanan yang diberikan,” ujar Nyoman Sudharma.

Owner Tunas Jaya Sanur Group, I Made Dapir menceritakan kerja sama dengan Bank BPD Bali telah dimulai sejak tahun 1975, dengan pembukaan rekening tabungan atas nama pribadi. Layanan kredit yang pertama kali diberikan oleh Bank BPD Bali di tahun 1979 dipergunakan untuk mengembangkan sayap usahanya, termasuk untuk mengerjakan proyek-proyek yang dimenangkan oleh Tunas Jaya.

Baca juga :  Trisno Nugroho Yakin Ekonomi Bali Bangkit dan Jauh dari Resesi
Ik-MD-KUR-BPD-Bali//2/2022/fm

Mendapatkan layanan kredit pada zaman tersebut sangatlah sulit, apalagi terkendala dengan belum adanya agunan. Disitulah Bank BPD Bali hadir untuk membantu Tunas Jaya mendapatkan pendanaan. Dalam perjalanan bisnis Tunas Jaya Sanur, Bank BPD Bali selalu hadir membantu meski kondisi ekonomi dan perusahaan mengalami pasang surut. Made Dapir berharap kedepan Bank BPD Bali tetap dapat terus melanjutkan sinerginya dengan Tunas Jaya Sanur Group sehingga target-target usaha yang telah ditetapkan dapat dicapai dengan baik. Gd-MD
Sumber: https://www.bpdbali.co.id/

Baca juga :  Bank BPD Bali Cabang Renon Dorong UMKM Pakai QRIS di Hari Kartini

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button