Papan Reklame Roboh Timpa Kendaraan di Short Cut Bedugul

TABANAN, MataDewata.Com | Akibat angin kencang dan pondasi tidak kuat menahan beban sebuah billboard menimpa mobil dengan nomer kendaraan DK 1291 IB yang sedang melintas di jalur shortcut titik 3 Bedugul, Kecamatan Baturiti, Tabanan, Selasa, (3/1/2023) pagi.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun selain menimpa kendaraan yang datang dari arah Denpasar menuju Singaraja kejadian tumbangnya papan reklame juga mengakibatkan kabel PLN tertarik.

Baca juga :  PMPJ dan Penyalahgunaan Akun Notaris Jadi Fokus Pengawasan Kemenkumham Bali
Ik-MD/PM-GK-NTB//23/2022/fm

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Tabanan, AKP Kanisius Franata mengatakan, mobil yang tertimpa berisikan empat orang dan mengalami luka-luka. “Satu sempat dilarikan ke Puskesmas Baturiti I untuk memperoleh perawatan pertama,” terang Kanisius.

Korban yang bernasib apes itu telah dibawa ke RS Buleleng untuk memperoleh perawatan medis. Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabanan terlibat dalam proses evakuasi tersebut. Memperlancar arus lalu-lintas jalur Denpasar – Singaraja atau sebaliknya, pihak kepolisian mengalihkan ke jalan raya yang lama. Is-MD

Baca juga :  Sebagai Duta Perubahan Pramuka Bangun “Sense of Crisis” di Tengah Pandemi Covid-19

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button