Tidak Perlu Mewah, Mangku Pastika Usulkan Pemerintah Bangun Lansia Center

DENPASAR, MataDewata.com | Anggota DPD RI, I Made Mangku Pastika mengusulkan agar pemerintah membangun gedung untuk para lanjut usia (Lansia). Diusulkan nama gedungnya “Lansia Center” sebagai wadah untuk menampung kreativitas dan pemikiran. Hal tersebut ia sampaikan saat menghadiri acara Yayasan Wreda Sejahtera (YWS) di Wantilan DPRD Provinsi Bali, Sabtu (26/08/2023).
“Kalau kita melihat Lansia ini bukanlah terlantar. Kalau kita himpun ini adalah satu kekuatan yang luar biasa untuk menyiapkan generasi muda sebagai pengganti mereka (Lansia, red),” ujar Mangku Pastika.

Lebih lanjut Gubernur Bali Periode 2008-2018 mengatakan, bahwa para Lansia harus dihimpun sehingga potensinya dapat dimanfaatkan oleh generasi muda. Mengingat keberadaannya didukung berbagai pengalaman hidup yang luar biasa. Menurutnya, dengan memberikan ruang kreatifitas, para Lansia ini justru bisa bergotong royong secara mandiri membantu Lansia lainya yang terlantar atau sakit.
“Ini kalau kita himpun dengan baik luar biasa sebetulnya. Yang hadir disini (YWS) kan hanya sebagian kecil. Kalau seluruh Bali banyak banget. Bisa puluhan ribu, mungkin ratusan ribu,” terangnya.
Pada kesempatan yang sama Mangku Pastika berharap agar pemerintah dan para politisi dapat menyambut usulan tersebut. Tentu harapannya Lansia Center tidak perlu dibangun mewah dan tidak memerlukan lahan yang luas. Terlebih diketahui bahwa lahan Pemprov Bali sangat banyak.

“Perlu lahan paling 20 are cukup kok untuk mereka beraktivitas, untuk lapangannya cukup sekali. Bangunannya paling 1.000 meter kalau dua lantai ya 2.000 meter. Dan mereka tidak perlu gedung mewah,” tutupnya.
Seperti yang diketahui para Lansia yang terhimpun dari seluruh Kabupaten/Kota di Bali memiliki kompetensi dan skill. Namun skill dari para Lansia ini harus diberikan ruang agar mereka dapat beraktivitas dan mewujudkan apa yang menjadi karya masing-masing. On-MD