Safari Ramadhan, Wujud Nyata Pembinaan Kerohanian WBP
DENPASAR, MataDewata.com | Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali diwakili Kepala Divisi Pemasyarakatan didampingi oleh Kepala Bidang Keamanan dan Kepala Sub Bidang Pelayanan Tahanan melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Lapas Perempuan Kelas IIA Kerobokan, Senin (1/4/2024)
Disambut Kepala Lapas Perempuan Kerobokan, kegiatan Safari Ramadhan diawali dengan penampilan Kasidah Rebana dan Lantunan Ayat Suci Al-Quran oleh WBP Lapas Perempuan Kerobokan hingga siraman rohani dari Uztad Kusnadi. Berbuka puasa bersama dan ibadah Shalat Maghrib Berjamaah semakin meningkatkan kebersamaan.
Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas terselenggaranya Safari Ramadhan di Lapas Perempuan Kerobokan. “Kegiatan ini merupakan wujud nyata pembinaan kerohanian bagi WBP, khususnya di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini,” ujar Murdiana.
Lebih lanjut, Murdiana berpesan kepada seluruh WBP untuk memanfaatkan momentum Ramadhan ini dengan sebaik-baiknya. “Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini sebagai sarana untuk introspeksi diri dan meningkatkan keimanan serta ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” pesannya.
Dalam kesempatan tersebut, Murdiana juga berpesan kepada jajaran Lapas Perempuan Kerobokan untuk terus meningkatkan pengamanan serta pelayanan kepada warga binaan selama bulan suci Ramadhan. Kegiatan dilanjutkan dengan menyerahkan bantuan berupa Mukenah kepada WBP Lapas Perempuan oleh Ketua Yayasan Elohim Ministry Bali. Kh-MD