Beberkan Kinerja 4 Tahun, Gubernur Wayan Koster Ajak Seluruh Komponen Masyarakat Wujudkan Bali Era Baru
Pidato Akhir Tahun 2022 dan Menyambut Tahun Baru 2023

DENPASAR, Matadewata.Com | Gubernur Bali, Wayan Koster sampaikan Pidato Akhir Tahun 2022 dan Menyambut Tahun Baru 2023 di Panggung Terbuka Ardha Candra, Taman Budaya Provinsi Bali, Jumat ((30/12/2022). Pada kesempatan tersebut disampaikan tahun 2022 merupakan tahun keempat kepemimpinan dirinya sebagai Gubernur Bali bersama Wakil Gubernur, Tjok Oka Sukawati (Cok Ace).
Pencapaian 44 Tonggak Peradaban Penanda Bali Era Baru akan mewujudkan Bali berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan
Berlandaskan kerja ekstra keras berbagai kemajuan dan pencapaian kinerja pembangunan Bali sebagai implementasi Visi: Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru, benar-benar telah diwujudkan secara nyata.
“Kita mampu menangani pandemi Covid-19 dengan strategi paling efektif, sehingga Provinsi Bali meraih kategori terbaik, begitu juga pencapaian vaksinasi termasuk vaksinasi booster (lebih dari 80%), Bali merupakan Provinsi kategori tercepat dan tertinggi di Indonesia,” ujarnya membuka sambutan.

Lanjut menyampaikan sejalan dengan kinerja penanganan pandemi Covid-19 yang efektif dan pencapaian vaksinasi yang tinggi, Bali kembali dipercaya menjadi daerah yang nyaman, aman dan kondusif untuk dikunjungi oleh wisatawan domestik dan mancanegara. “Bahkan titiang (saya, red) berani menerapkan kebijakan tanpa karantina mulai 1 April 2022, pertama di Indonesia atas persetujuan Pemerintah Pusat,” tegasnya.
Berkat melakukan komunikasi dan lobi secara intensif dengan Pemerintah Pusat terjadi penambahan penerbangan internasional langsung ke Bali, hingga saat ini sudah mencapai 29 Maskapai. Kebijakan tanpa karantina dan banyaknya penerbangan internasional ke Bali inilah yang menjadi momentum baru pemulihan pariwisata Bali.
“Dampaknya langsung terlihat, sampai bulan Desember tahun 2022 ini kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara ke Bali terus meningkat. Berdasarkan data dari Angkasa Pura I, sampai saat ini rata-rata kedatangan wisatawan domestik sekitar 12.000 per hari dan wisatawan mancanegara sekitar 11.000 per hari,” ungkap gubernur Wayan Koster.
Sesuai laporan dari pelaku usaha pariwisata Gubernur Wayan Koster menyampaikan, mulai Desember 2022 sampai Maret 2023 pesanan kamar hotel semakin meningkat. Tentu hal ini sebagai dampak langsung atas suksesnya penyelengaraan Presidensi G-20 yang lalu. Secara berkelanjutan terbangunnya infrastruktur dan sarana-prasarana mendukung kelancaran Presidensi G-20 dengan anggaran lebih dari Rp800 miliar sepenuhnya bersumber dari APBN kini dimiliki Bali.

Sukses luar biasa pertemuan Presidensi G-20 ditandai tercapainya kesepakatan Deklarasi Bali yang bersejarah. Nama Bali semakin harum dan menggema, menjadi pusat perhatian dunia. Bali meneguhkan diri sebagai Bali Padma Bhuwana: Bali Pusat Peradaban Dunia. “Sisi lain dari Pertemuan Puncak Presidensi G-20, Kita berhasil mempromosikan Endek Bali, yang dipakai oleh semua Kepala Negara dan Tamu Negara pada Gala Dinner tanggal 15 November 2022,” tegasnya.
Gubernur Wayan Koster juga mengajak masyarakat Bali bersyukur karena sepanjang tahun 2022, pembangunan infrastruktur dan sarana-prasarana strategis yang monumental, fundamental dan bersejarah yang memerlukan anggaran sangat besar tetap berlangsung, bahkan sebagian sudah selesai.
Menyelenggarakan Kebijakan dan Program Baru yang bersifat genial, original, inovatif, visioner, fundamental, monumental dan bersejarah. Keseluruhan kebijakan dan program baru dimaksud berdampak luas pada perubahan tatanan kehidupan masyarakat Bali, menjadi sumber penghidupan baru masyarakat Bali, bersifat produktif yang secara langsung meningkatkan kapasitas dan nilai tambah ekonomi lokal Bali, serta meningkatkan kesejahteraan dan kebahagiaan masyarakat Bali Niskala-Sakala.

Gubernur asal Desa Sembiran, Buleleng itu lanjut menyampaikan Pencapaian 44 Tonggak Peradaban Penanda Bali Era Baru akan mewujudkan Bali berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan. “Segala capaian Kebijakan dan Program Baru yang titiang pimpin, astungkara mendapat respon, apresiasi, pengakuan dan penghargaan dari Masyarakat, Pemerintah dan Lembaga,” lanjut merinci berbagai prestasi yang diraih Pemerintah Provinsi Bali masa pemerintahannya bersama Cok Ace.
Atas seluruh pencapaian kinerja pembangunan, Gubernur Wayan Koster bersama Cok Ace menghaturkan terimakasih mendalam kepada Presiden RI, Ir. Joko Widodo beserta Kabinet Indonesia Maju; Presiden ke-5, Ibu Megawati Soekarnoputri serta seluruh komponen masyarakat bali yang telah berpartisipasi di dalamnya.

“Mari kita sambut tahun 2023 sebagai tahun untuk memperkuat komitmen, menyatukan langkah serta memperkokoh soliditas dan solidaritas. Selanjutnya, titiang mengajak Sameton Krama Bali sareng sami agar tetap kompak, guyub, bersatu, gilik-saguluk, parasparo, salunglung sabayantaka, sarpana ya, se-ia sekata, seiring sejalan, bekerja sama dengan sama-sama bekerja, gotong-royong, pembantingan tulang bersama, pemerasan keringat bersama, perjuangan bantu-binantu bersama, amal semua buat kepentingan semua, keringat semua buat kebahagiaan semua sebagaimana wejangan Yang Mulia Bung Karno, Proklamator dan Presiden Pertama Republik Indonesia,” ucapnya.
Kembali ditegaskan sebagai generasi penerus semua komponen masyarakat memikul tanggung jawab besar dan mulia terhadap eksistensi dan keberlanjutan Bali. “Mari solid bergerak memantapkan pencapaian 44 Tonggak Peradaban Pendanda Bali Era Baru, di tengah perubahan yang dinamis dalam skala lokal, nasional, dan global. Hanya di tangan Kita-lah sesungguhnya nasib dan masa depan Bali dapat dijaga demi kelangsungan kehidupan generasi mendatang, dari zaman ke zaman, sepanjang zaman,” tutupnya sembari menyampaikan mewakili masyarakat dan Pemerintah Provinsi Bali mengucapkan Selamat Hari Raya Natal, Hari Raya Galungan dan Kuningan serta Selamat Tahun Baru 2023. Hp-MD